Sah, Suatmaji Pimpin Himpunan Perawat Kamar Bedah Indonesia (HIPKABI)
Kepastian tersebut tercurah saat Musyawarah Nasional (Munas) Hipkabi ke - IV yang berlangsung di Grand Mercure Harmoni, Jakarta, Kamis (26-27 April 2018).
"Berdasarkan voting suara pemilih. Suara terbanyak dimenangkan oleh bapak Suatmaji dengan jumlah suara, 60 suara. Dan, bapak Rahmat 49 suara. Satu suara tidak sah, dan satu suara lagi abstein, " ungkap Alfred, ketua DPW- Hipkabi Sumatera Barat yang sedang mengikuti Munas.
Pada priode sebelumnya, Ns.Suatmaji, S.Kep berposisi sebagai Sekretaris Umum dan Rahmat, S.Kep sebagai wakil ketua dua di DPP-HIPKABI.
Pascapelantikan, pada 27 April 2018, ucapan selamat berdatangan dari Perawat Sumatera Barat, seperti Januar dari Instalasi Bedah Sentral RSUD Lubuk Sikaping menyatakan, " selamat buat mas Suatmaji sebagai ketua terpilih HIPKABI periode 2018-2023. Semoga amanah dan membawa organisasi ini semakin maju dan jaya kedepannya."
Demikian juga ucapan selamat disampaikan oleh Hendra, kepala ruangan Instalasi Bedah Sentral RSUD dr Adnaan WD Payakumbuh, " selamat atas terpilihnya pak Suatmaji sebagai ketua umum HIPKABI untuk lima tahun kedepannya. Semoga HIPKABI semakin baik dan bermanfaat," ucapnya melalui Medianers.
Sementara itu, dengan telah terselenggaranya Munas HIPKABI 2018 ini, direncanakan pada bulan November 2018, akan dilangsungkan pula Musyawarah Wilayah ( Muswil) HIPKABI Sumatera Barat.
Hal tersebut dipastikan oleh Alfred bahwa, "November kita akan Muswil. Kami dari pengurus, sangat wellcome , memberi kesempatan kepada generasi muda yang lebih berbakat," kata Alfred memberi kesempatan kepada calon potensial yang berminat mengurus HIPKABI Sumbar.(Anton Wijaya)